Sosis Bakar Selimut Keju, Camilan Favorit Anak-anak

Diposting pada

Kali ada resep sosis bakar selimut keju yang bisa bunda jadikan camilan buat anak-anak, nih bun. Sosis bakar selimut keju ini memiliki cita rasa yang sangat lezat. Apalagi ditambah dengan gurihnya keju, dijamin bikin nagih, deh! Anak-anak pastinya doyan, bun! Penasaran sama gimana enaknya? Yuk, simak resep berikut!

Bahan – bahan :

Sosis secukupnya

Tusuk sate secukupnya

Bumbu saus :

  • Saus tomat
  • Saus sambal
  • Saus tiram
  • Kecap manis
  • Lada bubuk secukupnya

Langkah :

1. Bersihkan sosis dari plastik pembungkus, tusuk dengan tusuk sate, kemudian kerat- kerat sesuai selera.

2. Buat saus : campur saus tomat, saus sambal, saus tiram, dan kecap manis dengan perbandingan yang sama, sesuaikan dengan banyaknya sosis yang dipakai kemudian tambahkan lada secukupnya, aduk rata.

3. Panaskan margarin, panggang sosis sampai matang, baluri dengan saus bolak-balik sampai meresap.

Opsional tambahan keju:

1. Parut keju pada teflon, rapikan dengan spatula, masak hingga keju sedikit lumer dan saling menyatu, matikan api.

2. Kemudian gulung sosis dengan keju tadi. Siap disajikan:)

Source : resepspesial.id

Bagikan ini :