Bunda punya stok pisang di rumah? Cobain resep camilan yang satu ini deh, bund! Yups, pisang molen mini! Camilan ini enak banget bund, cara bikinnya juga mudah. Cocok banget buat temenin anak belajar di rumah, buat santai bareng keluarga juga cocok bund. Daripada bunda penasaran sama gimana enaknya, yuk simak resepnya!
Bahan-bahan:
- Pisang kepok, potong kecil-kecil seperti pada gambar
- 150 gram tepung terigu
- 30 gram gula tepung
- 30 gram margarin
- 25 ml air es
- 1/4 sendok teh vanili
Langhkah :
- Siapkan wadah, masukkan terigu, margarin dan gula. Aduk sampai rata, lalu tuangkan air es dan uleni sampai kalis.
- Ambil sebagian adonan. Gilas menggunakan botol kaca sampai tipis, kemudian potong memanjang seperti pada gambar.
- Ambil sepotong pisang lalu lilitkan adonan memanjang tadi hingga menutupi seluruh bagian pisang. Lakukan sampai adonan habis.
- Panaskan minyak goreng dan goreng pisang molen sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Siap disajikan:)
Source : modern.id