Siapa sih yang nggak suka makanan yang satu ini? Yups, martabak telur memang disukai banyak orang karena rasanya yang gurih dan nikmat. Kali ini ada resep martabak telur sederhana yang bisa kalian praktekkan di rumah, guys! Cara buatnya simpel dan rasanya juga lezat, nggak kalah deh sama buatan kedai martabak. Yuk, langsung aja simak resepnya!
Bahan Kulit:
- 250 gr tepung terigu
- 250 cc air
- 3 sdm tepung bumbu merk apa saja boleh
- 2 sdm minyak goreng
- 1 butir telur
- 1/4 sdt garam
Bahan Isi:
- Daging Sapi atau ayam
- 2 butir telor
- Daun bawang
- 1/4 sdt garam
- Bumbu gulai
Langkah :
1. Kulit: campur semua bahan, aduk rata. Sisihkan.
2. Adonan kulit agak cair, seperti membuat dadar. Atau bisa juga menggunakan kulit lumpia instan seperti pada gambar.
3. Isi : siapkan daun bawang yang sudah diiris-iris, garam, telor, daging rebus cincang, dan bumbu gule. Kemudian aduk rata.
4. Aduk isi hingga merata.
5. Panaskan wajan anti lengket dan buat dadar tipis.
6. Taruh isi di tengah, lipat seperti amplop.
7. Balik dan pindahkan ke wajan yang berisi minyak panas. Goreng hingga kecokelatan. Siap disajikan:)
Source : modern.id